Upacara Peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 Digelar Polres Tulang Bawang Barat dengan Khidmat

Tulang Bawang Barat,Sinarbangsanews.com-  Polres Tulang Bawang Barat Polda Lampung, menggelar upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia di Halaman Apel Mapolres Tubaba. Sabtu (17/08/24) Pagi

Bertindak sebagai Inspektur Upacara Kapolres Tulang Bawang Barat AKBP Sendi Antoni, S.I.K., M.I.K. yang diwakili Wakapolres Tubaba Kompol Heru Sulistyananto, S.H., M.H dan  dihadiri juga oleh para pejabat utama, Kapolsek, perwira, personel Polres, perwakilan Polsek jajaran Polres Tubaba

Dalam upacara tersebut, Ipda Ucida S.K.M, S.H, M.H  yang menjabat sebagai Kanit Regident Sat Lantas, bertindak sebagai pembaca teks Undang-Undang Dasar 1945, Sementara itu, teks Proklamasi dibacakan oleh Ipda Agus Setiawan, S.H, M.M yang merupakan Kaurbinops Sat Intelkam Polres Tubaba.

Wakapolres mengatakan tema HUT Kemerdekaan RI ke-79 pada 17 Agustus 2024 Ini yakni ‘Nusantara Baru, Indonesia Maju’.

“Tema ini merefleksikan semangat bangsa Indonesia untuk terus melanjutkan perjuangan dan pembangunan, berkolaborasi bersama memanfaatkan momentum untuk mewujudkan Indonesia maju,” kata Kompol Heru

Bagikan berita ini:

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.